Pentas Kethoprak Pimpinan SKPD Meriahkan Peringatan HUT KORPRI Ke-43
(Pati, Kota) - Pementasan kethoprak para pimpinan SKPD bersama Bupati dan Wakil Bupati, akan memeriahkan Peringatan Hari Ulang Tahun Korprs Pegawai Republik Indonesia (HUT-Korpri) ke-43 tingkat Kabupaten Pati. Pentas tersebut, akan berlangsung di depan halaman Kantor Bupati Pati, Jumat malam (28/11).
Setelah lama hanya diperingati dengan kegiatan seremonial, namun pada peringatan HUT Korpri Ke-43 tahun ini berlangsung meriah.
Ketua Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Pati, Suharyono, setelah aktifnya Dewan Pengurus Korpri sejumlah kegiatan teragendakan dalam peringatan HUT Korpri tahun ini. Seperti halnya kerja bakti massal, cabut paku di pohon, donor darah, lomba pengucapan Panca Prasetya Korpri, jalan santai, dan pertandingan tenis antar pejabat eselon di Kabupaten Pati.
“Pada Jumat malam, (28/11), juga digelar pagelaran Ketoprak yang secara khusus dimainkan oleh para pejabat Pemkab Pati dan melibatkan Bupati Pati Haryanto. Pagelaran tersebut dilangsungkan di Alun- alun Pati untuk menghibur seluruh masyarakat Pati,” terang Suharyono.
Ditempat terpisah, Bupati Pati, Haryanto menyambut baik terselenggaranya pentas kethoprak yang melibatkan pimpinan SKPD, pada peringatan HUT Korpri. Menurutnya, berbagai kegiatan pada HUT Korpri tingkat Kabupaten Pati tahun ini, tidak lepas dari semangat para Pengurus Korpri yang baru dilantik pada bulan April lalu.
“Vakumnya kepengurusan Korpri di Kabupaten Pati, yang berlarut- larut membuat organisasi jalan di tempat. Sehingga tidak ada kegiatan maupun program yang jelas dalam organisasi yang menaungi para PNS di Kabupaten Pati ini,” jelasnya.
Di usianya yang ke 43 ini, Bupati memandang Korpri sebagai organisasi berumur dewasa dan matang dari segi kepengurusan maupun program kerja. Untuk itu ia berharap, para anggota Korpri yang merupakan PNS di Kabupaten Pati ini, mampu mewujudkan pelayanan prima kepada masyarakat.
sumber berita:pasfmpati.com