Tegas akan diri sendiri, buang pikiran negatif dan lakukan yang baik. Kegelisahan hanya milik mereka yang putus asa

Hadiri Wisuda Perdana STTP Pati, Pj Bupati Berikan Pesan Untuk Wisudawan

wisuda stt 1

Penjabat Bupati Pati, Henggar Budi Anggoro, menghadiri wisuda angkatan pertama Sekolah Tinggi Teknik Pati (STTP) yang diselenggarakan di Gedung STTP Pati. Dalam sambutannya, Pj Bupati Henggar memberikan semangat kepada 32 wisudawan yang telah berhasil menyelesaikan tugas belajar di STTP.

Pj Bupati Henggar menekankan pentingnya keberanian dalam meraih prestasi.
"Sing penting wani. Karena keberanian ini adalah modal mutlak bagi penjenengan semua para wisudawan wisudawati," ujarnya.

Pj Bupati juga berharap agar para wisudawan terus mengembangkan ilmu yang telah didapat dan mampu memberikan manfaat bagi masyarakat, bahkan mampu menciptakan usaha sendiri.

Kepala STTP Joko Suratno mengatakan bahwa wisuda ini merupakan wisuda sarjana pertama STTP sejak berdiri pada tahun 2018 untuk program studi teknik elektro dan informatika.

"Wisuda pada hari ini diikuti oleh 32 wisudawan, yang terdiri dari program Informatika 20 dan teknik elektro 12 wisudawan," terangnya.

Ia mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan yang telah berhasil menyelesaikan tugas dan meraih prestasi yang telah diraih.

"Semoga semua yang telah diperoleh selama belajar di STTP ini memberikan semangat dan bekal dalam berjuang dan berkarya di tengah-tengah masyarakat," tandasnya.

Dua wisudawan terbaik dengan predikat cumlaude pada wisuda kali ini adalah Agus Riyanto dari teknik elektro dan Muhammad Nor Salam dari program informatika. (po5/PO)

0 Komentar

    Tambah Komentar