Perlu Berbenah untuk Raih Adipura Lagi
Kepala badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Pati, selaku Ketua Tim Adipura Sujono, ketika ditanya berkait hal tersebut tidak mengelak. Akan tetapi, pihaknya masih merasa optimis karena tetap masih ada peluang yaitu penilaian tahap kedua (P2) yang biasanya berlangsung akhir bulan Maret atau awal April. Syaratnya, upaya mengejar ketertinggalan pengumpulan nilai harus dilakukan dengan melibatkan semua unsur, sehingga tidak hanya mengandalkan pada DPU dan pihaknya. "Dengan kata lain, unsur lainterutama partisipasi masyarakat mutlak diperlukan." Pasar Karena itu, jelas dia, upaya pembahasan masalah tersebut akan dilakukan Kamis (15/3) besok (hari ini Red-) dalam forum evaluasi. "Salah satu upaya yang dipersiapkan, adalah mengembalikan Gerakan Sabtu Bersih,"ujarnya. Pada awalnya, masih kata Sujono, akumulasi nilai yang diperoleh pada tahap P1 cukup tinggi, karena rata-rata mencapai 78. Hal tersebut tentu mengundang kecurigaan, sehingga akhirnya di kirim tim verifikasi atau yang juga dikenal dengan tim "siluman" dari Kementrian LH. Ketika tim " siluman" turun kelapangan, hasilnya tidak lagi sesuai dengan kondisi pada tahap P1. Dengan demikian, masyarakat dituntut untuk ikut serta berperan aktif, terutama untuk selalu menjga lingkungan masing-masing, jangn membuang sampah secara sembarangan, dan jangan berjualan di atas trotoar maupun di badan ruas jalan dalam kota. "Peluang masih terbuka untuk berbenah secara maksimal, karena masih ada penilaian tahap kedua." Sumber Ilustrasi Gambar :infopublik.org