Penggagalan Hasil PSU Dikecam (Tokoh Lintas Agama Datangi Mapolres)
"Khusus untuk Polres sebagai ujung tombak pengamanan PSU Pilkada dan pelindung masyarakat, hendaknya lebih arif dan bijaksana dalam menanggapi laporan pihak tertentu yang mencari-cari penyimpangan proses PSU. Menurut kami, proses tersebut telah berjalan sesuai dengan mekanisme dan peraturan perundang-undangan yang berlaku," tandasnya. Wakapolres Kompol Taufan Dirgantoro SIK didampingi Kabag Ops Kompol Mulyadi yang menerima para tokoh itu menyatakan, pihaknya selalu dalam posisi netral. Pihaknya juga tidak ingin diintervensi siapa pun dan ditumpangi kepentingan apa pun, dalam menangani laporan indikasi permasalahan dalam pelaksanaan PSU. "Seperti pesan dari Bapak Kapolda, kami netral, netral, dan netral. Tidak ada memihak ke pihak mana pun dan menjalankan tugas sesuai aturan perundang-undangan," tegas Wakapolres. Mengenai adanya laporan tentang indikasi ketidakberesan dalam pelaksanaan PSU, pihaknya akan memroses sesuai ketentuan yang berlaku. Jika memang tidak menemukan unsur-unsur tindak pidana, maka tidak akan melanjutkan proses hukumnya. Sebaliknya, jika memenuhi unsur pidana maka diproses sesuai ketentuan. (H49-88)