Jembatan Gantung Penghubung Pati ? Jakenan, Mendesak Untuk Direnovasi
Usulan itu, kata Suharyanto, dapat
menjadi terobosan meningkatkan perekonomian masyarakat Jakenan. Bukan
hanya dari sektor pertanian saja, tapi juga berdampak ke sektor
perdagangan, peternakan hingga sektor industri rumah tangga.
“Karena
selama ini, kendaraan roda empat dari Jakenan yang akan ke Pati harus
lewat ke Juwana atau Winong lebih dulu, jika mau ke Pati,” jelasnya.
Meski
berkali-kali muncul dalam setiap Musrenbang, tapi sayangnya usulan itu
belum mendapat tanggapan yang serius. Memang membutuhkan biaya milyaran
rupiah untuk merealisasi jembatan permanent itu.
Untuk pendanaannya, selain dari Pemkab Pati, dapat dimintakan anggaran baik melalui Pemprov Jateng maupun Pemerintah Pusat.(*)
Komentar (0)
Tuliskan Komentar Anda