IPNU-IPPNU Kab.Pati, Gelar PORSENI dan Olimpiade Sains

“Dalam kegiatan ini nantinya peserta mampu menempatkan dirinya sebagai anggota masyarakat yang baik.”, harapnya. Muhammad Mubarok mengatakan, target kegiatan tersebut, untuk membentuk kader yang ahli dibidang Iptek, olah raga dan seni, untuk menjadi pemimpin masa depan yang berkompeten dan berkarakter. “Thema kegiatan ini, Mencetak Generasi Muda NU melalui Sinergitas Pendidikan Karakter dan Moral Integrity.  Thema ini erat kaitannya dengan sebuah proses panjang menyiapkan generasi mendatang dengan SDM yang berkarakter dan berkualitas.”, katanya. Panitia melombakan cabang seni MTQ, Lukis Kaligrafi, dan Desain Stiker. Cabang pendidikan melombakan debat pelajar LKTI, sayembara cerpen, serta khitobah arab, inggris dan Jawa. Dicabang olah raga melombakan volly ball, footsal, dan bulutangkis. Sedang untuk olimpiade sains meliputi olimpiade biologi, fisika, kimia dan olimpiade Matematika.

Komentar (0)
Tuliskan Komentar Anda