Malam Pergantian Tahun Akses Menuju ke Simpanglima Ditutup

Sementara itu pada titik lokasi strategis dikawasan alun-alun, semua akan ditempati panggung hiburan. Mulai dari sisi barat kawasan alun-alun atau di Jalan P.Sudirman, ditempati panggung hiburan band tembang kenangan, koesplusmania, Iwan Falsmania dan kereoncong. Untuk lapangan alun-alun sendiri selain akan menjadi pusat pertemuan ribuan warga, juga tempat berlangsung lomba poco-poco antar kecamatan dan pesta kembang api pada detik-detik pergantian tahun. Karena itu, warga Kota Pati yang hendak menuju kekawasan alun-alun lebih baik berjalan kaki jika tidak ingin terjebak kemacetan. Sebab, pusat keramaian juga akan berlangsung diperempatan Rogowangsan. "Ditempat itu akan berlangsung parade band remaja/pelajar, berikutnya di Jalan Pemuda tepatnya didepan Mapolsek Kota Pati berlangsung pertunjukan wayang kulit semalam suntuk dengan empat dalang, " ujarnya. Jumat malam Disamping itu, ungkap Kompol Mulyadi, para pemilik toko ditiap ruas jalan tersebut akan lebih baik jika menutup tokonya mulai Sabtu (31/12) pagi hingga malam. Dengan penempatan ruas jalan itu untuk lokasi panggung hiburan, dipastikan kendaraan tak bisa melintas. Dengan kondisi tersebut hendaknya para pemilik toko atau usaha lain memaklumi, karena acara penyambutan pergantian tahun tersebut hanya berlangsung satu tahun sekali. Adapun ruas jalan menuju kekawasan alun-alun yang tidak dimanfaatkan mendirikan panggung hiburan, hanya Jalan Dokter Wahidin. semua ruas jalan itu akan dimanfaatkan untuk panggung ketoprak, tapi akhirnya ditetapkan sebagai jalur evakuasi. Untuk panggung ketoprak, seperti tahun-tahun sebelumnya kembali ke halaman pendapa kabupaten. Dengan demikian, untuk keperluan pengamanan penyambutan pergantian tahun pihaknya akan mengerahkan 800 personel keamanan lebih, termasuk yang bertugas dikematan-kecamatan. Khusus dikawasan alun-alun, dikerahkan 15 petugas keamanan ditambah 87 personel dari jajaran Satlantas. Mereka akan bertugas disetiap pertigaan dan perempatan menuju ke kawasan alun-alun yang upaya penutupannya diperkuat dengan pemasangan barikade.

Komentar (0)
Tuliskan Komentar Anda