Penilian Adipura Tahap Pertama, Kota Pati Nomor 2 Se Jateng

Bupati Pati Tasiman, usai memberikan pengarahan hasil penilaian tim Adipura di aula DPU Kabupaten Pati, Rabu pagi, 17 Februari 2010 mengatakan, perolehan nilai yang tinggi diawal penilaian itu, berkat persiapan – persiapan yang matang disemua titik-titik pantau.

“Dimana kemarin penilaian dan monitor tidak dititik-titik pantau, tapi diluar titik pantau. Memang ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Memang adipura bukan tujuan yang utama, tapi tujuan utamanya bagaimana kita menyadarkan masyarakat supaya melaksanakannya secara kontinyu. Jadi tugas masyarakat itu bagaimana menjaga kebersihan lingkunganya dapat terus berlanjut.”, ujar Bupati Pati.

Terkait dengan penilaian Adipura ini, Bupati Tasiman berupaya mengubah Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS) sebagai tempat yang nyaman, dan teduh untuk dikunjungi. Tentu dengan menambah beberapa fasilitas, seperti perpustakaan.

“TPAS kita itu kan tempatnya bagus dan dan pemandangannya indah. Oleh karena itu, kita akan bangun perpustakaan, dan menempatkan binatang, seperti kelinci, atau kambing, serta tanaman bunga-bungaan. Maksudnya agar anak-anak pelajar, apa sich TPAS itu. Agar pelajar tahu, TPAS di Pati itu bagus, dan disana ada perpustakaan mereka juga dapat baca-baca sambil lihat pemandangannya.” kata Bupati Tasiman.

Bupati Tasiman optimis, bila dapat mempertahankan nilai tersebut, Kota Pati pasti kembali mendapat penghargaan Adipura.

Sebelumnya usai pengarahan, Bupati Tasiman didampingi Kepala DPU Kabupaten Pati Ir Suharyono, memberikan tali asih kepada seluruh pasukan  kuning, yang telah bekerja keras, dalam upaya meraih Adipura.(*)

Komentar (0)
Tuliskan Komentar Anda