PASAR SUKOLILO TETAP HARUS DIBONGKAR

Cara seperti itu sangat disesalkan karena sama saja tidak menghargai forum rapat tersebut.

Jika kedua orang itu sedikit menghargai pihak lain, seharusnya tidak melakukan hal seperti itu, Sebab, rapat itu dihadiri dan dipimpin  langsung oleh Bupati beserta aparat jajarannya."

Diteliti

Tasiman menyatakan benar-banar sangat menyesalkan hal itu. Menyangkut masalah pembangunan pasar baru oleh pengembang, seharusnya disikapi positif oleh bakul karena hal itu menyangkut kepentingan mereka.

Dengan adanya penolakan oleh bakul , hal itu seperti menunjukkan bahwa warga tidak menghendaki perubahan, sehingga wilayah Pati selatan itu tertinggal jauh dari wilayah lainnya. Padahal, fasilitas yang baru dibangun itu termasuk fasilitas baru.

Hal serupa  juga pernah terjadi, ketika PT. Semen Gresik Tbk hendak menanamkan modalnya di Pati.
"Akan tetapi, rencana itu juga ditolak karena alasan merusak lingkungan sehingga pabrik semen tersebut tidak ada kelanjutannya."

Kepala Kantor Satpol PP Kabupaten Pati, Pudji Priyono, S.H. mengatakan, dalam melakukan  persiapan membongkar Pasar Desa Sukolilo, semua jajaran terkait telah disiapkan dengan kekuatan penuh.Hal tersebut akan dilaksanakan secepatnya.

Masalahnya, kesempatan yang ada digunakan untuk melakukan pengecekan untuk mengetahui, apa aset pasar lama itu pernah mendapat bantuan dari pemerintah kabupaten (pemkab).
"Misalnya, jika hal tersebut benar-benar maka aset itu harus dihapus dari daftar.

Komentar (0)
Tuliskan Komentar Anda