Tips Jitu Atasi Flu
1. Konsumsi makanan bergizi terutama sayur-sayuran dan buah-buahan, hal ini sangat penting untuk meningkatkan daya tahan tubuh, yang secara otomatis dapat melawan infeksi virus itu sendiri.
2. Biasakan minum air putih, minimal 2 liter per hari, berguna untuk menghilangkan dahaga dan dehidrasi, juga bertujuan agar saluran pernafasan tidak kering. Karena saluran pernafasan yang kering mudah teritasi dan menjadi pusat infeksi virus influenza.
3. Lakukan olahraga secara teratur minimal 2 kali dalam seminggu
4. Jika terkena flu, usahakan untuk beristirahat yang cukup minimal 6-8 jam perhari, karena dalam kurun waktu tersebut organ tubuh termasuk saluran pernafasan tengah memperbaiki fungsi-fungsi sel setelah lebih dari 12 jam digunakan.
5. Kendalikan stress, karena stress dapat menurunkan daya tahan tubuh termasuk daya tahan saluran pernafasan sehingga mudah terinfeksi oleh virus influenza.
6. Jangan terlalu berlebihan dalam beraktivitas, karena dapat menurunkan daya tahan tubuh (aktivitas kerja sehari-hari).
7. Kurangi mengkonsumsi cemilan atau makanan yang berlemak, sebab dapat mengiritasi saluran pernafasan, salah satunya adalah gorengan dan makanan berminyak lainnya.
8. Gunakan penutup hidung (masker) ketika beraktivitas di daerah yang berdebu atau dengan tingkat polusi yang tinggi. Hal ini untuk mencegah iritasi akibat debu atau polusi terhadap saluran pernafasan.
Jika kita sudah terkena salah satu saja gejala flu (baik itu bersin-bersin, hidung tersumbat, demam ataupun sakit kepala) maka segeralah mengkonsumsi obat flu yang tepat, agar proses penyembuhan influenza dapat berlangsung lebih cepat dan tidak menggangu aktivitas kita sehari-hari.
Untuk itu, gunakan obat flu yang mengandung bahan-bahan sebagai berikut :
1. Anti nyeri dan anti panas (Analagetik/Anti piretik) untuk mengatasi gejala demam, sakit kepala, nyeri otot dan sendi.
2. Penurun bengkak (Dekongestan) untuk gejala hidung tersumbat.
3. Anti Alergi (Anti Histamin) untuk gejala bersin dan gatal pada hidung/tenggorokan.
Source: vivanews.com