Puskesmas Tak Layani Askes Lagi

"Selain dapat berkonsultasi, keuntungan lain yang bisa didapat peserta adalah kualitas obat yang tentunya lebih baik ketimbang ketika berobat ke puskesmas,"terang Toni Irawan,kepala PT Askes Kabupaten Pati, di sela-sela senan sehat yang diadakan instansi tersebut di Alun-Alun Kota Pati, Sabtu (24/7).

Peserta asuransi di PT Askes, lanjut dia, dapat langsung berobat menunjukkan Kartu Peserta Askes (KPA) asli  kepada dokter yang telah dipilih.

Lewat Telepon

Selain iatu, konsultasi juga dapat dilakukan melalui telepon.

" Kami memberikan batas waktu sampai dengan 31 Agustus untuk memilih dokter keluarga. Tapi, bila dalam itu peserta (Askes) belum menentukan pilihan, PT Askes yang akan memilihkannya,, "imbuh dia.

Sementara bila dalam tiga bulan para peserta tidak menemukan kecocokan atas pelayanan dokter keluarga yang dipilihnya, peserta Askes diberi kesempatan untuk mengganti dokter tersebut. Namun, penggantian ini hanya boleh dilakukan sekali dalam satu tahun.

"PT. Askes berharap, dokter keluarga, pengganti pengobatan gratis bagi peserta askes di puskesmas ini dapat dirasakan manfaatnya. Ini jelas lebih menguntungkan para peserta Askes, katanya.

Komentar (0)
Tuliskan Komentar Anda