6 Manfaat Tersenyum Bagi Kesehatan

Membuat lebih menarik Satu studi meneliti pria yang mendekati perempuan di sebuah bar. Ketika seorang perempuan mengadakan kontak mata dengan seorang pria, kemungkinan ia akan melakukan pendekatan hanya 20 persen. Namun, ketika perempuan yang sama tersenyum, kemungkinan meningkat menjadi 60 persen. Perpanjang usia Kita mungkin akan hidup lebih lama bila rajin tersenyum. Sebuah studi dari gambar yang diambil dari pemain bisbol pada 1952 menunjukkan mereka yang tersenyum hidup lebih lama rata-rata tujuh tahun daripada rekan mereka yang tidak tersenyum. Meningkatkan kepercayaan Dalam satu penelitian, dilaporkan sepuluh persen peserta lebih cenderung memercayai orang lain jika mereka tersenyum. Tingkatkan kekebalan tubuh Tersenyum bisa membantu sistem kekebalan tubuh untuk bekerja lebih baik. Ketika seseorang tersenyum maka fungsi imun meningkat yang membuat seseorang merasa lebih rileks dan terhindar dari penyakit seperti flu dan pilek.

Komentar (0)
Tuliskan Komentar Anda